Header Ads

ad728
  • Breaking News

    Macam-Macam Tari Tradisional Mancanegara

    1. Tari Samba, Brazil; Samba adalah tarian Brasil dan genre musik yang berakar dari Afrika. Hal ini diakui di seluruh dunia sebagai simbol dari Brasil dan Karnaval Brasil. Dianggap sebagai salah satu ungkapan paling populer budaya Brasil, samba telah menjadi ikon identitas nasional Brasil. Samba de Roda (tari lingkaran) dari Bahia, yang menjadi warisan dunia oleh UNESCO bidang kemanusiaan pada tahun 2005, adalah akar utama dari Carioca samba, samba yang dimainkan dan ditarikan di Rio de Janeiro.

    Secara tradisional, samba dimainkan dengan senar (cavaquinho dan berbagai jenis gitar) dan berbagai instrumen perkusi seperti tamborim. Dengan pengaruh orkestra Amerika sejak Perang Dunia Kedua dan dampak budaya musik AS pascaperang, mulai digunakan juga instrumen tiup seperti trombon, terompet, choro, flute dan klarinet.

    2. Tari Limbo, Afrika Barat; Tari limbo merupakan seni tari yang berasal dari Afrika Barat, dan merupakan salah satu tarian yang paling sering dimainkan dalam pesta di pinggir pantai.
    Dalam pertunjukan tari limbo para penari akan mencoba melewati papan horizontal yang disangga oleh 2 tiang di mana setiap kali penari berhasil melewatinya.
    Maka papan itu akan semakin rendah dan rendah.Sedangkan penari yang gagal melawati papan tersebut harus mengulang lagi dari awal.
    Oleh karena itulah dalam tari limbo kelenturan tubuh penari menjadi modal utama untuk menarikan tarian ini.
    tari limbo
    Walaupun diakui sebagai tarian Afrika Barat, sebenarnya tari limbo berasal dari kepulauan Trininad. tapi sayangnya sebagian besar orang menganggap tarian ini berasal dari Hawai.
    Pada awal kemunculannya, tari limbo dibawakan dalam balutan musik khas karibia, namun seiring berkembangnya musik reggae asal Jamaika, tarian limbo pun makin identik dengan musik reggae.
    Walaupun tarian limbo sangat identik dengan unsur senang – senag dan hura – hura, namun sebenarnya dalam tarian limbo terkandung filosofi hidup yang sangat dalam.
    Limbo yang berasal dari kata limber yang berarti lentur mengandung filosofi hidup agar manusia tidak kalah dengan masalah atau rintangan yang ada.
    Hal ini tercermin dari gerakan tari limbo di mana penarinya harus melewati papan limbo. Papan tersebut merupakan refleksi permasalah yang akan dihadapi manusia.
    Di mana semakin orang itu dewasa maka rintangan hidup yang dihadapi seseorang pun akan semakin berat. Seperti papan dalam tari limbo yang semakin lama semakin rendah.
    Sekarang ini tari limbo sudah dikenal oleh beberapa negara. Dan negara yang masih sering memainkan tari limbo adalah negara – negara Afrika dan Amerika Tengah.

    3. Tari Tonga, Pulau Pasifik; Tarian yang berasal dari pulau        Pasifik        ini          menarikan             puisi      yang     dibuat berdasarkan          mitos dan legenda. Misalnya, jika puisi ter   sebut menggambarkan bunga, penari         mengayun-ayunkan tangannya seolah angin yang membawa wanginya  bunga. PenariTonga biasanya berdiri atau duduk, dengan menggerakkan tangan   deng an  anggun.

    4. Tari Kathak, India; tarian ini sangat dinamis dan enerjik sesuai dengan iringan musik yang menyertai. Penari Kathak banyak berimprovisasi dengan gerakan tangan dan kaki. Mereka juga berkomunikasi dengan para pengiring musik saat tarian berlangsung.

    Tari Mancanegara

    5. Tari Tiwi, Australia; tari mancanegara ini berasal dari suku Aborigin.Setiap gerakan dan pergantian gerakan dalam tarian ini disesuaikan dengan irama pukulan alat musik yang kuat dan menghentak.

    6. Tari Flamenco, Spanyol; tari ini diperagakan mengikuti tepukan tangan dan nyanyian sebagai pengiring tarian. Iringan gitar ditambahkan kemudian untuk melengkapi musik pengiring.


    7. Tari Haka, New Zealand;

    Tari Mancanegara 

     

     

     

     

    tari mancanegara ini diperagakan sebelum dan sesudah memenangkan peperangan oleh suku Maori.
    Kini, tarian Haka diperagakan sebelum tim rugby New Zealand memulai pertandingan.

    8. Tari Morris, Inggris; diperagakan pada festival-festival dengan kostum putih, topi dengan hiasan bunga dan selempang dua warna dan disematkan oleh bel kecil. Tongkat kecil atau sapu tangan biasa digunakan sebagai pelengkap.

    No comments

    Post Top Ad

    ad728

    Post Bottom Ad

    ad728